Beberapa yang lalu kami di gerakan Mojokerto Bangkit di facebook membuat pesan untuk anggota DPRD yang baru sebagai hadiah untuk mereka saat menjalankan tugasnya sebagai wakil rakyat dari warga masyarakat Mojokerto. Kami tidak bisa memisahkan apakah untuk DPRD Kota atau DPRD kabupaten, karena yang tergabung dalam Mojokerto Bangkit adalah seluruh warga masyarakat baik kota atau kabupaten.
Untuk anggota DPRD yang kami hormati, inilah pesan-pesan yang disampaikan oleh sebagian dari anggota Mojokerto Bangkit di facebook.
M Ali Masduqi 01 September jam 21:29
Hai anggota dewan yang "terhormat", ingat, Anda adalah wakil rakyat, bukan wakil keluarga. Jangan berjuang utk kepentingan keluarga, tetapi berjuanglah utk rakyat. Ini bukan sekadar slogan ya!!
Kawox Cimeng 01 September jam 21:43 Laporkan
sy cm mo ngingatin aj ma para DPRD yg baru dlntik untuk mnepati janjinya pada smua masyarakat pa yg jadi janjinya gt aj...
kl gk bs nepati gk usah jd anggota DPRD cz tuh ti2pan smua warga moker...
thanxs....
Gembel Ceria 01 September jam 23:06 Laporkan
semoga dg dilantiknya anggota DPRD yg baru bsa mmbuat mojokerto mnjadi lbh baek n benar2 bsa mnerima menyalurkan aspirasi rakyat, mempertahankan n memperjuangkan hak-hak masyarakat mojokerto.....
hidup mojokerto..................
Arie Sugara Shinosuikei 02 September jam 7:30 Laporkan
Ulasan ::mojokerto-cangar-malang
jalanan akses mojokerto-cangar- tepatnya perbatasan mojokerto-malang hancur harap d perbaiki,,jalan setelah desa sendi...harap ini di perhatikan karena d sana daerah pelosok .
Maaf jika ada salah kata
Terima kasih.
Peppyhappy Sama 02 September jam 10:56 Laporkan
prmisi mas,
dmohon anggota dewan:
1.rela naik angkutan umum
2.mau turun mmbantu msyarakat mmbrsihkn sampah
3.tdak tdur wktu rpat
4.tdak mncari clah u/mncari kuntungan pribadi
5.tdak mnyalahgunakan kkuasaan u/ kpntingan pribadi.(bnyak anggota dwan yg mmprgunakan jbatanx u/ mncrikan krja kerabatx)
Dan pesan-pesan yang lain yang belum sempat kami tabulasi. Lebih lengkapnya ada di groups Mojokerto Bangkit di Facebook.
Perlu diketahui, Mojokerto Bangkit adalah sebuah gerakan bersama membangun mojokerto melalui cara sederhana dan kegiatan sederhana. Gerakan itu adalah sebuah komitmen kita untuk berupaya mengurangi sedikit demi sedikit apa yang tidak baik dalam diri dan lingkungan kita, kemudian sebaliknya dengan melakukan apapun yang mamang secara sadar itulah kebaikan dan bermanfaat untuk kita, daerah dan kehidupan. (Cak)
Keyboard Laptop HP 14-Bw, BS
2 tahun yang lalu
1 komentar:
Angggota dewan yang terhormat selayaknya berprilaku terhormat.Jangan berfoya-foya di tengah derita rakyat jelata.Jabatan adalah amanah, bukan kesempatan mencari harta melimpah.Kinerjamu diperlukan membangun mojokerto jaya.
Salam Mojopahit Jaya
Indra
Posting Komentar